Powered By Blogger

Senin, 14 Maret 2011

5W + 1H BLOGGING


Terinspirasi dari pelajaran dibangku SMP mengenai 5W + 1H. Pasti Anda bertanya-tanya apa itu 5W + 1H,  jawabannya adalah what, where, when, who, whom, dan how. Dan ternyata tidak hanya dalam mata pelajaran SMP atau pada pelajaran saja 5W + 1H dapat diterapkan Pada blogging pun hal tersebut dapat diaplikasikan, benarkah ? Langsung saja kita share bareng, ini dia :
1. WHAT
Apa ==> topik / content utama dari blog yg dibuat dan tujuannya. Istilah kerennya, visi dan misi.
Apakah wide topic atau narrow / niche-specific. Apakah untuk sekedar untuk asik-asik aja, memamerkan produk, memusuhi produk, dsb. Ini adalah langkah utama yg harus jelas karena akan berkaitan dng poin* yg lain.
Kebanyakan blogger membuat blog secara asal. Pokoknya tinggal cari topik (biasanya yang high-paying keyword) dan posting. Ini adalah kesalahan dasar yang sering dilakukan karena meskipun blog anda memiliki konten terfokus sekalipun, konsepnya tidak akan jelas(termasuk blog Zenasys ini) haha .
2. WHO
Siapa ==> siapakah si blogger / penulis / pemilik blog. Bagaimana karakteristik, sifatnya, dll.
Pada awalnya, blog disamakan dengan diary. Dengan membaca blog milik orang lain, sedikit banyak kita tahu karakteristik dari pemilik blog tersebut. Hal ini pun sebenarnya HARUS diberlakukan pada blog* yg adsense-oriented karena akan memberikan nyawa dan karakteristik sendiri terhadap blog tersebut.
Sebagai contoh, liat Engadget, Boing-Boing, dll. Mereka punya style yang berbeda. Dan yang paling penting, tidak datar alias mati.
Bagaimana membentuk karakteristik ini harus ditilik dulu dari poin sebelumnya. Dari sana kita bisa perkirakan, kira-kira karakteristik apa yang cocok. Tidak ada yg melarang Anda untuk TIDAK menjadi diri anda sendiri di blog, walopun tentu, disarankan untuk be yourself.
Contoh karakteristik blogger: sinis, sok pintar, bego, romantis, dsb.
Saya lupa, tapi aku pernah baca sebuah blog yg memiliki gaya penulisan yang bener” unik, yaitu menggunakan kata ganti orang ketiga. Ini bisa dimasukkan ke dalam karakteristik di atas. Jadi tidak hanya sifat saja, tapi juga cara penulisan.
Kenapa susah” membentuk karakter?
Karena ini akan membuat visitor anda merasa bahwa mereka berhadapan dng orang, bukan mesin yg sekedar melakukan CTRL+C CTRL+V. Ini membuat mereka merasa nyaman dan betah membaca tulisan Anda (semoga :P)
3. WHO
Siapa ==> target visitor anda
untuk menentukan poin 2, tentunya Anda juga harus tau siapa target visitor Anda dan bagaimana kira” karakteristik mereka. Jangan menulis tentang musik klasik tentang dengan karakter dan cara penulisan yang kasar dan menggebu”. Gak nyambung kan?
4. HOW
Bagaimana ==> bagaimana menulis posting / artikel / berita
Poin 4 adalah implementasi dari ketiga poin di atas. Setelah kita mendapatkan karakter yang kita mau, terapkan dalam posting yang kita buat. If you play smart, make people think that you’re really smart. Vice versa. So on. Libatkan diri anda sebisa mungkin dalam tulisan yang dibuat, termasuk keluarga, teman, tetangga, musuh, artis, bahkan presiden sekalipun. Libatkan perasaan anda. Tunjukkan bahwa anda benar” menulis apa yg anda rasakan, bukan sekedar yang anda tau.
Jangan lupa, Anda TIDAK HARUS mencintai topik yang anda tulis. Anda bisa saja menulis karena MEMBENCINYA. Dan karena anda membencinya, tunjukkan bahwa anda benci. Maki” kalo perlu.
Yang diatas sekedar contoh aja smile 5W + 1H Untuk Blogging intinya adalah libatkan diri dan perasaan anda sesuai dng poin 1 dan 2. Beri nyawa pada tulisan anda.
5. WHEN
kapan ==> cari waktu yg tepat untuk mempublish artikel anda
ini sebenarnya adalah tehnik advance. Setiap topik memiliki waktu publish efektif yang berbeda”, tergantung dari poin 3 di atas, yaitu visitor. Cara paling gampang untuk mempelajari ini adalah melalui statistik situs (Site Meter, Extreme Tracking, Google Analytic, dll).
contoh: situs tentang teknologi/gadget akan mengalami penurunan visitor di akhir minggu, sebaliknya situs tentang entertainment akan mengalami peningkatan di waktu yg sama (berdasar pengamatan pribadi)
tentunya anda baru bisa mengimplementasikan poin terakhir ini jika visitors sudah cukup banyak smile 5W + 1H Untuk Blogging Jadi jangan pikirkan dulu tentang ini sampai blog Anda mapan smile 5W + 1H Untuk Blogging
6. WHERE
gak ada. Emang mestinya 4W + 1H kok biggrin 5W + 1H Untuk Blogging
Bagaimana ? sudah mengertikah maksud dari konsepan diatas ? hehehe hahai
good luck, selamat blogging….         "{[-*Zenasys Corporation*-]}"

TIPS UNTUK PAYPAL YANG DIBOBOL


Setelah membahas TIPS Agar Paypal Aman, sekarang saya akan sedikit membahas tentang bagaimana cara mengatasi Paypal yang telah dibobol cracker, hacker, atau apalah namanya, intinya ada orang yang mau mengakses rekening paypal kita. Paypal sendiri sebenarnya sudah sangat aman, namun kendati demikian tetap saja selalu ada celah bagi para hacker untuk beraksi dan menggondol unag hasil jerih payah kita.
Nah berikut langkah-langkah yang dapat Anda tempuh jika akun ada terlanjur dibobol :
paypal big2 Tips Mengatasi Paypal yang Dibobol
paypal
1. Segera telpon paypal: nomor telponnya ada di paypal, cari “contact us” >>>> 65-65104584
2. Jelaskan sama CS paypal bahwa account anda telah dicuri, kemudian pasti Anda akan ditanya perihal data diri dan data account paypal.
3. Dari pengalaman saya, dana yang sudah diambil hacker bakal di refund dan account untuk sementara di limited dan data email yang sudah diganti akan dikembalikan dengan email asli Anda.
4. Kalo sudah gini, langkah yang paling penting adalah bagaimana caranya supaya email yang Anda gunakan sebagai email utama tetap aman dari pembobolan ulang, karena kalo terus dibobol pasti dia juga akan merubah password paypal Anda, lagi.. lagi dan lagi…
5. Jangan khawatir, selama Anda punya email alternative yang lebih aman, kamu cenderung lebih unggul dibandingkan hacker. Sambil memantau email, upload dokumen ke paypal dan usahakan restore secepatnya, karena kalo tidak restore, Andatidak bisa mengganti email utama dengan email yang lebih aman.
6. Begitu restore, ganti email utama dengan email yang lebih aman dan hapus email yang sudah terhack selamanya…
7. Pada intinya JANGAN PANIK, karena hacker gak bakal dapat apa-apa kecuali MATA PEDES melototin komputer sepanjang hari… besides, paypal pasti membantu.
Demikian sedikit tips dari saya, semoga membantu apabila paypal Anda telah dibobol, namun janganlah sampai ha itu terjadi, untuk mengatasinya silahkan baca TIPS agar paypal aman.

VCC MURAH


Anda pasti telah mengetahui apa ituPaypal? Yaitu alat pembayarn On line yang sangat populer dikalangan pebisnis on line untuk saat ini, karena dengan menggunakan alat pmbayaran ini kita dapat berbelanja secara on line dengan cepat dan mudah. Selain itu juga merupakan sebagai alat pembayarn utama bagi pebisnis on line, baik paidreview, paid to clik, ataupun dari program referral lain.
Terkadang kita malas menggunakan alat pembayarn ini karena veriffikasi yang mengharuskan menggunakan kartu kredit, yang bisa dibilang barang yang sangat langka dimiliki oleh masyrakat kita. Tanpa veriffikasi pun sebenarnya kita juga bisa melakukan belanja dan jual beli, namun dengan batasan tentunya serta rawan sekali terkena limit. Lalu solusinya?Saya pernah membahas bagaimana cara memverifikasi pay pal tanpa kartu kredit. Dan jawabannya adalah VCC atau Virtual Credit Card.
VCCTermurah.com adalah web site yang menjual vcc termurah untuk jangka waktu 1 tahun. Bila dibandingkan dengan web site lainnya, vcc lain mudah hangus, sedangkan jika membeli vcc di VCCTermurah.com tidak akan hangus. Selain itu, Anda tidak akan mendapatkan vcc ilegal, karena di VCCTermurah.com, semuanya berjalan dengan konsep MAL (Murah, Aman, dan Legal). Kelebihan lain menggunakan VCC adalah kita bisa melindungi kartu kredit kita yang asli, mengingat akhir-akhir ini banyak kejahatan  membobol kartu kredit.Untuk keterangan lebih lanjut dan lebih detail Anda dapat membaca tentang beberapa testimonial pelanggan vcc murah. Semoga dapat membantu.

Sabtu, 12 Maret 2011

MACAM-MACAM TARI NUSANTARA

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang memiliki beragam suku, agama, bahasa, dan budaya yang berbeda. Dari budaya tersebut lahirlah seni Tari daerah atau tari Tradisional yang mencerminkan masing-masing daerah dan kebudayaan,
dan tentu saja semua yang dimiliki indonesia bukanlah menjadi suatu perbedaan diantara rakyat indonesia tapi wajib mensyukuri sebagai rakyat indonesia.
Berikut ini macam-macam tarian daerah Indonesia dari Sabang sampai Merauke.


Tarian Daerah Indonesia

MACAM-MACAM TARIAN DAERAH DI INDONESIA

1. Tari-tarian Daerah Istimewa Aceh

Tari Seudati, berasal dari Arab dengan latar belakang agama Islam. Sebuah tarian dinamis penuh keseimbangan dengan suasana keagamaan. Tarian ini sangat disenangi dan terkenal di daerah Aceh.Tari Saman Meuseukat, di lakukan dalam posisi duduk berbanjar dengan irama yang dinamis. Suatu tari dengan syair penuh ajaran kebajikan, terutama ajaran agama Islam

2. Tari-tarian Daerah Bali

Tari legong, merupakan tarian yang berlatar belakang kisah cuinta Raja dari lasem. Diberikan secara dinamis dan memikat hati.Tari Kecak, sebuah tari berdasarkan cerita dan Kitab Ramayana yang mengisahken tentang bala tentara monyet dari Hanuman dari Sugriwa

3.Tarian-tarian daerah Jawa Barat

Tari Topeng Kuncaran, merupakan sebuah tarian yang mengisahkan dendam kesumat seorang raja karena cintanya ditolak.

Tari Merak, sebuah tari yang mengisahkan kehidupan burung merak yang serba indah dan memukau.

4. Tari-tarian Daerah Bengkulu

Tari Andun, dari Bengkulu Selatan ini merupakan sebuah tarian guna menyambut para tamu yang dihormati.

Tari Bidadari Teminang Anak, tarian ini dapat pula diartikan bidadari meminang anak. Tarian adat ini berasal dari Rejang Lebong.

5. Tari-tarian Daerah DKI Jakarta

Tart Topeng, merupakan sebuah tari tradisional Betawi dalam menyambut tamu agung.

Tari Yopong, adalah tari persembahan untuk menghormati tamu negara.

6. Tari-tarian Daerah Jambi

Tari Sekapur Sirih, merupakan tari persembahan. Tari adat jambi ini hanyak persamaannya dengan tari Melayu.

Tari Selampir Delapan, merupakan tari pergaulan muda-mudi dan sangat digemari di daerah Jambi.

7. Tari-tarian Daerah Jawa Tengah

Tari Serimpi, sebuah tarian keraton pada masa silam dengan suasana lembut, agung dan menawan.

Tari Blambangan Cakil, mengisahkan perjuangan Srikandi melawan Buto Cakil (raksasa). Sebuah perlambang penumpasan angkara murka.

8. Tari-tarian Daerah JawaTimur

Tari Remong, sebuah tarian dari Surabaya yang melambangkan jiwa, kepahlawanan. Ditarikan pada waktu menyambut para tamu.

Reog Ponorogo, merupakan tari daerah Jawa Timur yang menunjukkan keperkasaan, kejantanan dan kegagahan.

9. Tari-tarian Daerah kalimantan Barat

Tarri Monong, merupakan tari penolak penyakit agar si penderita dapat sembuh kembali penari berlaku seperti dukun dengan jampi-jampi

Tari Zapin Tembung, Merupakan suatu tari pergaulan dalam masyarakat Kalimantan Barat

10. Tari-tarian Daerah Katimantan Selatan

Tari Baksa Kembang, merupakan tari selamat datang pada tamu agung dengan menyampaikan untaian bunga.

Tari Radab rahayu, di pertunjukan pada upacara tepung tawar, sebelum pengantin pria dan wanita di persandingkan.

11. Tari-tarian Daerah Kalimantan tengah

Tari Tambun dan bungai, Merupakan tari yang mengisahkan kepahlawanan Tambun dan Bungai Dalam mengusir musuh yang akan merampas panen rakyat.

Tari Balean Dadas, Merupakan tarian guna memohon kesembuhan bagi mereka yang sakit.

12. Tari-tarian : Daerah Kalimantan Timur

Tari Gong, di pertunjukan pada upacara penyambutan terhadap tatmu agung. Dapat pula di pertunjukan sewaktu lahir seorang bayi kepala suku.

Tari perang, Tari yang mempertunjukan dua orang pemuda dalam memperebutkan seorang gadis.

13. Tari-tarian Daerah Lampung.

Tari Jangget, adalah tarian untuk upacar-upacara peradatan. Tarian ini melambangkan keluhuran budi dan susila rakyat Lampung.

Tari Malinting, merupakan sebuah tari berlatar belakang cerita rakyat Lampung. Menceritakan tentang kunjungan Sunan Gunung Jati ke Keraton Pulung.

14. Tari-tarian Daerah Maluku

Tari Lenso. merupakan tari pergaulan bagi segenap lapisan rakyat masyarakat Maluku.

Tari Cakalele, adalah tari Perang Yang melukiskan jiwa kepahlawanan yang gagah perkasa.

15. Tari-Tarian Daerah Maluku Utara

Tari Perang, Tarian rakyat untuk menyambut para pahlawan yang pualng dari medan juang.

Tari Nahar Ilaa, tarian pengikat persahabatan pada waktu “panas Pela” kesepakatan kampung untuk membangun.

16. Tari-tarian Daerah Nusa Tenggara Barat

Tari Mpaa Lenggogo, sebuah tarian guna menyambut Maulid Nahi Muhammad SAW. Tarian ini juga scring dipertunjukkan pada upacara-upacara perkawinan atau upacara khitanan keluarga raja.

Tari Batunganga, sebuah tari berlatar belakang cerita rakyat. Mengisahkan tentang kecintaan rakyat terhadap putri raja yang masuk ke dalam batu. Mereka memohon agar sang putri dapat keluar dari dalam batu itu.

17. Tari-tarian Daerah Nusa Tenggara Timur

Tari Perang, tari yang menunjukkan sifat-sifat keperkasaan dan kepandaian mempermainkan senjata. Senjata yang dipakai berupa cambuk dan perisai.

Tari Gareng Lameng, dipertunjukkan pada upacara khitanan. Tari ini berupa ucapan selamat serta mohon berkat kepada Tuhan agar yang dikhitan sehat lahir batin dan sukses dalam hidupnya.

18. Tari-tarian Daerah Papua Barat danTengah

Tari Suanggi, tarian yang mengisahkan seorang suami ditinggal mati istrinya yang menjadi korban angi-angi (jejadian).

Tari Perang, tari yang melambangkan kepahlawana, dan kegagahan rakyat Papua.

19. Tari-tarian Daerah Riau

Tari Tandak, merupakan tari pergaulan yang sangat di gemari di daerah Riau.

Tori Joged Lambak, adalah tari pergaulan muda-mudi, yang sangat populer dan disenangi

20 Tari-tarian Daerah Sulawesi Selatan

Kipas, tari yang mempertunjukkan kemahiran para gadis dalam memainkan kipas samhil mengikuti alunan lagu.

Bosara, merupakan tarian untuk menyambut para tamu terhormat. Gerakan-gerakan badannya sangat luwes.

21. Tari-tarian Daerah Sulawesi Tengah

Tari Lumense, tari dari Poso yang merupakan tarian selamat dating untuk menyambut tamu agung.

Tari Peule Cinde, termasuk pula tarian untuk menyambut tamu agung. Puncak acaranya adalah dengan menaburkan bunga bagi para tamu.

22. Tari-tarian Daerah Sulawesi Tenggara

Tari Balumpa, merupakan tari selamat datang dalarn menyambut tamu agung. Tari rakyat ini berasal dari Buton.

Tari Dinggu, melambangkan sifat kegotong royongan dalam kerja bersama sewaktu menumbuk padi. Sentuhan alu pada lesung merupakan irama tersendiri yang menyentuh hati.

23. Tari-tarian Daerah Sulawesi Utara

Tari Maengket, merupakan tari pergaulan yang dilakukan secara berpasang-pasangan. Menggambarkan suasana kasih sayang dan cumbuan.

Tari Polopalo, adalah tari pergaulan bagi muda-mudi daerah Gorontalo.

24. Tari-tarian Daerah Sumatra Barat

Tari Piring : Sebuah tari tradisional yang melambangkan suasana kegotong royongan rakyat dalam menunaikan tugasnya. Siang hari mengerjakan sawah ladang dan malam harinya bersukaria bersama-sam.

Tari Payung : Ditarikan oleh sepasang muda-mudi dengan payung di tangan, sang pria melindungi kepala sang wanita, sebuah perlamban perlindungan lelaki terhadap wanita.

25. Tari-tarian Daerah Sumatra Selatan

Tari Tanggal, merupakan sebuah tarian dalam menyambut para tamu disertai upacara kebesaran adat.

Tari Putri Bekhusek, artinya sang putri yang sedang bermain. Tari ini sangat populer di Kabupaten Ogan Komering Ulu dan melamhangka kemakmuran daerah Sumatra Selatan

26. Tari-tarian Daerah Sumatra Utara

Tari Serampang Dua Belas, Sebuah tari Melayu dengan irama joged diiringi musik dengan pukulan gendang ala Amerika Latin. Serampang dua belas merupakan tari pergaulan.

Tari Tor Tor, Sebuah tari dari daerah Batak dengan latar belakang falsafah peradatan dan ditarikan dalam suasana khusuk.

27. Tari-tarian Daerah Istimewa Yogyakarta

Tari Serimpi Sangu Pati, sebuah tarian keraton pada masalalu disertai suara gamelan dengan gerak tari yang lembut.

Tari Bedaya, merupakan tarian keraton yang di tarikan oleh 9 putri dengan irama yang lemah gemulai

28. Tari-tarian Daerah Papua Timur

Tari Selamat Datang, tari yang mempertunjukan kegembiraan hati penduduk dalam menyambut para tamu yang dihormati.

Tari Musyoh, merupakan tari sakral dalam upaya mengusir arwah or¬ang meninggal karena kecelakaan.